Skip to main content

Hitachi

Inovasi Sosial di Asia Tenggara

    • Pembangunan Perkotaan

    Pertumbuhan ekonomi dan urbanisasi yang terus berlanjut telah mendorong tingginya permintaan akan gedung ultra-tinggi di sejumlah kota besar di Asia. Tren ini juga telah mendorong permintaan yang tinggi akan inovasi dalam infrastruktur vertikal, termasuk elevator. Di Guangzhou, Tiongkok, sedang berlangsung pengerjaan konstruksi Guangzhou CTF Finance Centre, sebuah gedung multi-guna ultra-tinggi. Hitachi menerima permintaan untuk membuat elevator berkecepatan ultra-tinggi untuk gedung ini. Hitachi, yang sudah mengoperasikan sebuah pusat di Guangzhou, dipilih karena rekam jejaknya yang ekstensif dalam bidang ini. Tantangan baru Hitachi kali ini adalah mengembangkan elevator tercepat di dunia, dengan tetap mempertahankan keamanan dan kenyamanan sebagai prioritas utama.

    Gambaran Umum

    • Latar Belakang
      Permintaan akan bangunan pencakar langit terus meningkat di negara-negara Asia, kawasan yang bercirikan ekonomi yang tumbuh subur dan kawasan perkotaan yang terus bertambah padat. Aktif dalam sektor elevator sejak 1980, Hitachi telah mendirikan sebuah pusat manufakturing, pemasaran, dan layanan di Kota Guangzhou untuk memajukan operasi di Tiongkok. Dengan memanfaatkan keyakinan yang diperolehnya dari kinerja yang patut diteladani, Hitachi kini memegang pangsa pasar terbesar dalam jumlah elevator baru yang dipasang di Tiongkok.
    • Proyek
      Pada tahun 2014, Hitachi menerima tantangan untuk mengembangkan elevator yang tercepat di dunia untuk Guangzhou CTF Finance Centre, sebuah bangunan multi-guna ultra-tinggi. Untuk proyek ini, yaitu mengembangkan salah satu mesin traksi terbesar di dunia, Hitachi berhasil memasang elevator ultra-cepat yang berjalan pada kecepatan sangat tinggi hingga 1.200 meter per menit dengan tetap memberikan pengalaman yang aman dan nyaman bagi penumpangnya.
    • Hasil
      Kecepatan 1.200 meter per menit (tercepat di dunia untuk saat ini) didemonstrasikan dalam uji kecepatan pada bulan Mei 2016. Uji kecepatan lain dengan elevator yang sama dilakukan pada bulan Juni 2017 sebagai bagian dari upaya untuk mengembangkan teknologi elevator baru. Dalam uji tersebut, elevator Hitachi mencapai kecepatan 1.260 meter per menit (75,6 km per jam). Hasil uji ini masih memegang rekor tercepat di dunia*1 untuk elevator yang sudah dioperasikan sampai Juni 2017.
    *1
    As of June 2017; based on research by Hitachi

    Latar Belakang

    Hitachi memiliki posisi yang tinggi dalam pasar elevator di Tiongkok

    Dengan pertumbuhan ekonomi yang pesat, pencakar langit raksasa semakin banyak bermunculan di berbagai kota besar di Asia. Khususnya di Tiongkok, konstruksi bangunan dengan ketinggian lebih dari 300 meter sedang booming. Bangunan-bangunan ultra-tinggi ini membantu mengoptimalkan pemanfaatan lahan di kota yang sudah padat. Untuk membuat berbagai bangunan ini, pemasangan teknologi handal seperti elevator yang dapat dinaiki oleh banyak orang secara nyaman tanpa rasa was-was adalah hal yang sangat penting.

    Hitachi membuat enam elevator ultra-cepat untuk Shanghai World Financial Center

    Hitachi memiliki sejarah panjang dalam membuat elevator ultra-cepat berkapasitas besar. Sejarah ini dimulai pada tahun 1960-an ketika Hitachi membuat elevator tercepat di Jepang, pada saat itu untuk Gedung Kasumigaseki, yang merupakan salah satu bangunan pencakar langit pertama di negara ini. Sejak itu, Hitachi terus giat melakukan upaya riset dan pengembangan untuk menanggapi permintaan akan bangunan ultra-tinggi. Pada tahun 2010, Hitachi membangun G1TOWER, yang merupakan struktur tertinggi di dunia untuk riset elevator*2 dan telah melakukan uji lapangan untuk elevator ultra-cepat berkapasitas besar dan mengembangkan produk ramah lingkungan.

    Hitachi sudah menjalankan bisnis elevator di Tiongkok sejak 1980. Pada tahun 1995, Hitachi mendirikan Hitachi Elevator (Guangzhou) Co., Ltd., yang sekarang menjadi Hitachi Elevator (Tiongkok) Co., Ltd., yang berlokasi di Guangzhou; perusahaan Tiongkok ini memproduksi, memasarkan, dan menyediakan layanan pemeliharaan untuk elevator. Perusahaan ini mulai beroperasi di area Guangzhou dan menjadi perusahaan teratas di Tiongkok untuk konstruksi elevator baru dalam hal pangsa pasar.

    Sejak saat itu, Hitachi telah memperkuat bisnis elevatornya di Tiongkok dengan mengandalkan Hitachi Elevator (China) Co., Ltd. sebagai perusahaan pengelolanya di sana. Perusahaan ini telah mengembangkan pabrik produksi di Guangzhou, Tianjin, dan Shanghai. Salah satu contoh hasil di Tiongkok adalah elevator ultra-cepat (480 meter per menit), berdek ganda (dua tingkat), dan berkapasitas besar yang dioperasikan di Shanghai World Financial Center pada tahun 2008. Pada tahun 2013, pabrik produksi canggih terbaru dibangun di Chengdu untuk membuat produk dan layanan guna memenuhi kebutuhan pelanggan yang terus berubah.

    *2
    Pada tahun 2010

    Proyek

    Tantangan baru untuk elevator tercepat di dunia

    Guangzhou CTF Finance Centre (Gambaran gedung setelah selesai)

    Mesin traksi diproduksi di Mito Works, Hitachi, Ltd. di Jepang. Hitachi mencapai sasarannya untuk meningkatkan kekuatan yang dibutuhkan untuk membuat elevator tercepat di dunia sekaligus mengurangi ukurannya.

    Pada tahun 2014, Hitachi menerima tantangan baru di Guangzhou berupa proyek untuk membuat elevator tercepat di dunia yang pada waktu itu untuk gedung ultra-tinggi Guangzhou CTF Finance Centre, sebuah bangunan setinggi 530 meter yang sedang dibangun. Untuk bisa berhasil, elevator ultra-cepat ini harus bisa mencapai lantai 95 dari lantai dasar (jaraknya sekitar 440 meter) hanya dalam 43 detik. Ini tidak hanya berkaitan dengan teknologi daya dan kontrol, tetapi Hitachi juga harus bisa memberi jaminan keselamatan dan kenyamanan penumpangnya.

    Tantangan yang paling sulit ialah menjaga supaya elevator tetap aman dan nyaman bagi penumpang sementara mencapai kecepatan 1.200 meter per menit. Adalah wajar bahwa menjaga keamanan dan kenyamanan elevator akan semakin sulit untuk dilakukan saat kecepatan gerak meningkat. Untuk mengatasi kesulitan ini dan membuat elevator ultra-cepat ini, Hitachi mengembangkan salah satu mesin traksi motor magnet permanen paling kuat di dunia (330 kW) dan memperkuat ketahanan kabel yang menggerakkan kereta elevator, yang secara signifikan mengurangi beban pada mesin traksi. Lebih lanjut, Hitachi mengembangkan rem elektromagnetik menggunakan bahan pengereman yang mampu tetap bekerja dengan baik pada suhu 300 derajat Celsius sehingga elevator ultra-cepat ini dapat berhenti secara aman dan presisi. Selain pemanfaatan teknologi daya dan kontrol khusus milik Hitachi, Hitachi juga berfokus pada keamanan dan kenyamanan penumpang di dalam elevator dan mengembangkan pemandu aktif untuk mengurangi getaran dalam kereta elevator. Hitachi juga menambahkan teknologi penyesuaian tekanan udara khusus milik Hitachi untuk mengurangi masalah telinga yang terkait dengan perubahan tekanan udara di dalam kereta elevator.

    Secara keseluruhan, Hitachi memasang 95 elevator untuk Guangzhou CTF Finance Centre, termasuk dua elevator ultra-cepat berkecepatan 1.200-meter-per-menit ini, 28 elevator dek ganda, dan elevator ultra-cepat yang berjalan pada kecepatan 600 meter per menit.

    Hasil

    Hitachi memecahkan rekor tercepat dunia melalui pengembangan teknologi baru

    Menaikkan mesin traksi di Guangzhou CTF Finance Centre

    Hitachi telah menyelesaikan tugas mengangkat mesin traksi, salah satu komponen utama dalam elevator ultra-cepat. Saat ini Hitachi sedang mengerjakan pemasangan elevator. Dalam uji kecepatan pada bulan Mei 2016, elevator ini mencapai kecepatan 1.200 meter per menit, sebuah rekor dunia pada waktu itu.

    Pada bulan Juni 2017, uji kecepatan lain dilakukan dengan elevator yang sama di Guangzhou CTF Finance Centre sebagai bagian dari upaya untuk mengembangkan teknologi elevator baru. Berdasarkan pada penyempurnaan tambahan dalam sistem kontrol dan keamanan, elevator ini mencapai kecepatan 1.260 meter per menit (75,6 km per jam), yang merupakan rekor dunia baru.

    Kecepatan aktual untuk pengoperasian sehari-hari di Guangzhou CTF Finance Centre telah ditetapkan ke 1.200 meter per menit. Saat ini Hitachi sedang mengerjakan penyesuaian terakhir sebelum pembukaan gedung.

    Visi

    Elevator Hitachi menjadikan kota lebih nyaman dan efisien

    Diperkirakan bahwa bangunan pencakar langit akan semakin banyak dibangun di Tiongkok, negara yang kabarnya memiliki 60% permintaan akan elevator di dunia. Elevator dapat dipandang sebagai infrastruktur untuk mobilitas vertikal di perkotaan. Ini adalah faktor penting yang menjadikan kota lebih nyaman dan efisien, bersama dengan kereta dan jalan raya, yang merupakan infrastruktur untuk mobilitas horizontal. Untuk membantu menjadikan kehidupan perkotaan lebih nyaman, Hitachi akan melanjutkan upayanya untuk berinovasi dan menyediakan elevator ultra-cepat berkapasitas besar.

     

    Instalasi elevator di Guangzhou CTF Finance Centre (Maret 2017)

    Tanggal Rilis: Juli 2017
    Solusi Oleh: Hitachi, Ltd. Unit Bisnis Sistem Bangunan